KETENTUAN UMUM KONVOI DALAM PERJALANAN TOURING

  1. Setiap hari sebelum start perjalanan dilakukan, akan diadakan briefing singkat mengenai rute yang akan dilalui, tempat makan, hotel, tempat wisata, pom bensin, dan informasi2 penting lainnya.
  2. Setelah semua peserta berada di dalam mobil, akan dilakukan pengecekan kelengkapan peserta oleh leader, seluruh peserta siap dengan radio stand by pada saat ini.
  3. Reset tripmeter pada odometer dashboard (hal ini diperlukan untuk pedoman jarak antar kendaraan).
  4. Setelah semua siap, leader akan bergerak diikuti oleh seluruh peserta dan diakhiri dengan sweeper.
  5. Ikuti peraturan lalu lintas! Ingat kita bukan VIP, tetapi kemungkinan kita membawa nama club/sponsor yang mana akan dinilai oleh pengguna jalan lain akan kelakuan kita berkendara.
  6. Tidak perlu agresif dan arogan seperti memaksa pengguna jalan lain memberikan jalan atau menerobos lampu merah. Kita bukan sedang balapan!
  7. Leader akan memberitahu keadaan jalan di depan kepada peserta ; belokan, lampu merah, jalan rusak, dll lengkap dengan informasi kilometer yang terbaca dalam tripmeter.
  8. Hal ini pun harus dilakukan oleh peserta lain kepada peserta di belakangnya bila melihat sesuatu atau terjadi sesuatu yang penting, lengkap dengan identifikasi diri dan bacaan tripmeter.
  9. Dalam hal tertinggal oleh peserta di depannya atau jika tidak dapat melihat peserta di belakangnya, peserta yang di depan wajib menunggu dengan memperlahankan kendaraannya hingga peserta di belakangnya terlihat, dan wajib berhenti untuk menunggu pada belokan, pertigaan, lampu merah, dsb. Jadi tak perlu takut tertinggal karena yang di depan pasti akan bertanggung jawab menunggu anda.
  10. Demikian pula pada lampu merah, jangan ragu untuk berhenti jika merah, beritahu kepada leader identifikasi diri anda dan bacaan tripmeter.
  11. Sweeper akan menginformasikan bila jalur sudah clear.
  12. Dalam hal terjadi kerusakan kendaraan, maka akan ditentukan berdasarkan tingkat kerusakan dan lokasi tempat terjadi kerusakan untuk kemudian diperbaiki di tempat bersama mekanik dan ditunggui oleh beberapa kendaraan sementara konvoi tetap melanjutkan perjalanan ataukah seluruh konvoi ikut menunggu jalannya perbaikan atau pula ditarik menuju kota tujuan.
  13. Pengisian bahan bakar dilakukan serempak bersama2. tidak diperkenankan mengisi bahan bakar di luar waktu yang ditentukan selagi konvoi berjalan. Panitia sudah menentukan tempat dan waktu2 pengisian bahan bakar yang didasarkan pada konsumsi rata2 kendaraan peserta.
  14. Berhenti untuk makan dan toilet pun sudah diatur oleh panitia, kira2 tiap satu – dua jam akan ada stop untuk kesempatan ganti pengemudi dan ke kamar kecil. Pengabaian hal ini akan menyebabkan terganggunya jadwal dan terulurnya waktu kedatangan di hotel atau tempat tujuan.
  15. Bila sampai di suatu tempat tujuan, ikuti arahan leader.
  16. Peserta dapat mengemukakan pendapat, keluhan, komplain, maupun informasi atas apa saja pada saat sampai pada suatu tempat tujuan. Panitia pada saat sampai tempat tujuan tersebut akan selalu mengadakan meeting evaluasi yang terjadi pada hari itu.
  17. Kondisi jalan akan bervariasi dari jalan mulus dan bagus di jalan tol hingga jalan offroad di daerah-daerah tertentu.
  18. Berhati2 terhadap penyeberang jalan dan motor serta sepeda dan becak. Ingat, sebagian besar pulau di Indonesia khususnya jawa adalah pulau-pulau yang sangat kelebihan beban penduduk, dan sebagian besar penduduknya masih berada di bawah batas kemakmuran
  19. Selalu sediakan kantung sampah di dalam kendaraan anda yang akan dibuang pada tempat sampah tiap2 berhenti di suatu tempat. Buang sampah sembarangan sangat dilarang!
  20. Untuk dipahami, konvoi ini kemungkinan akan terurai sepanjang lebih dari dua kilometer, dan dapat terpecah dan terpisahkan oleh kendaraan2 lain, jadi selalu ikuti dan perhatikan instruksi dari leader dan sweeper juga informasi2 lainnya dari peserta yang lain. Berkendaralah dengan penuh tanggung jawab dan bijaksana, kita akan memulai suatu keriaan, janganlah mengakhirinya dengan duka.
Sumber : Reza Hariputra ( Safety Driving Trainer Java Adventura )